Herbisida Pada Jagung, Jenis dan cara penggunaanya
Assalamu'alaikum sobat Griyatani, mungkin sobat ada yang galau dengan gulma pada tanaman jagung yang tumbuhnya seolah balapan dengan tanaman jagung yang sobat tanam. Kalau dulu sih harus diwatun, dicabut satu per satu gulmanya ataupun di sabit. Tapi kalau sekarang tidak peru khawatir lagi karena di pasaran sudah banyak jenis Herbisida(Racun rumput) yang selektif terhadap tanaman jagung. Alias kerjanya spesifik hanya meracuni gulmanya tanpa mengganggu pertumbuhan tanaman jagung. Hebat Khan?
Jenis Herbisida pada Jagung:
Kandungan bahan aktif herbisida selektif (khusus) jagung:
Kebanyakan Herbisida yang selektif terhadap tanaman jagung memiliki 2 bahan aktif yaitu mesotrion dan atrazin. Dengan perbandingan kira2 atrazin 500g/l dan mesotrion 50 g/l. Dan ada tambahan perekat dan perata. Jadi biasanya isinya ada 2 botol. 1 botol isinya herbisida(botol yg lebih besar). dan satu botol yang berisi cairan perekat(botol yang kecil). Untuk penggunaannya akan saya jelaskan di bawah. Merk yang beredar di pasaran a.l: Kayabas 555 SC, Calaris 550 SC, Gandewa, Atradex, Paket anti Gulma Jagung Bisi dll. Selain itu ada juga merk Convey yang berbahan aktif topramezone.
Cara penggunaan Herbisida khusus jagung:
Jadi sekarang nggak usah galau ya sob, sudah ada solusi untuk mengatasi gulma pada jagung. Selamat mencoba :-)
Jenis Herbisida pada Jagung:
- Herbisida non selektif. Herbisida non selektif selain membunuh rumput juga bisa meracuni, menganggu tanaman jagung bahkan membunuhnya. Terutama pada tanaman jagung yang masih kecil sebaiknya dihindari Biasanya bahan aktif parakuat seperti noxone dan gramoxone. Tetap bisa digunakan tapi harus berhati2 cukup di sela-selanya saja. Jangan sampai terkena jagungnya. dan dosisnya pakai dosis rendah. Kelebihannya: harga relatif rendah daripada herbisida yang selektif. Hasilnya bisa cepat terlihat.
- Herbisida Selektif pada tanaman jagung. Herbisida jenis ini memiliki keunggulan sesuai namanya, bekerja secara selektif, hanya membunuh rumput tanpa membunuh tanaman jagungnya. di petani biasa disebut "obate suket nggawe jagung"
Beberapa merk herbisida pada jagung |
Kandungan bahan aktif herbisida selektif (khusus) jagung:
Kebanyakan Herbisida yang selektif terhadap tanaman jagung memiliki 2 bahan aktif yaitu mesotrion dan atrazin. Dengan perbandingan kira2 atrazin 500g/l dan mesotrion 50 g/l. Dan ada tambahan perekat dan perata. Jadi biasanya isinya ada 2 botol. 1 botol isinya herbisida(botol yg lebih besar). dan satu botol yang berisi cairan perekat(botol yang kecil). Untuk penggunaannya akan saya jelaskan di bawah. Merk yang beredar di pasaran a.l: Kayabas 555 SC, Calaris 550 SC, Gandewa, Atradex, Paket anti Gulma Jagung Bisi dll. Selain itu ada juga merk Convey yang berbahan aktif topramezone.
Cara penggunaan Herbisida khusus jagung:
- Biasanya Herbisida untuk jagung dalam satu paket isinya ada 2 botol. satu Botol yang berisi herbisidanya cirinya ada nama merknya misal calaris, atau kayabas. Lalu botol yang lain isinya zat perekat. zat perekat fungsimya agar herbisida bisa merata dan tidak mudah tercuci oleh air, sehingga kerja herbisidanya bisa maksimal.
- Dosisnya: 75 ml Herbisida. dan 30 ml zat perekat
- Agar campuran merata dan hasilnya maksimal/. Pertama campurkan dulu 75 ml herbisida jagung dengan air. Aduk hingga merata. Setelah tercampur merata baru masukkan perekatnya dengan dosis 30 ml. aduk lagi hingga merata. Baru gunakan untuk menyemprot
- ada saat menyemprot usahakan semua bagian rumput bisa terkena, Jadi spuyer sebaiknya di setting yang halus. Tidak usah khawatir jika terkena tanaman jagungnya karena tidak berpengaruh pada jagungnya
- Waktu aplikasi yang paling tepat saat gulma atau rumput masih 2- 4 daun. kalau rumputnya udah terlalu besar, agak lebih sulit matinya. atau saat tanaman jagung berumur 6-30 hari setelah tanam sudah bisa digunakan.
Jadi sekarang nggak usah galau ya sob, sudah ada solusi untuk mengatasi gulma pada jagung. Selamat mencoba :-)
Apakah calaris bisa dicampur dgn hebisida DMA..? Apa tidak mempengaruhi jagungnya
BalasHapusTidak bisa, karena DMA juga berpengaruh ke jagungnya
HapusKa, habis di semprot kayabas bisa langsung di pupuk pakai pupuk cair?
BalasHapusSebaiknya dikasih jeda beberapa hari
HapusKlo jangung baru tumbuh misal 4 hari langsung di semprot kayabas bisa kah..
BalasHapus